Friday, 8 July 2016

Belajar membuat game dengan Unity3d part 1

halo Guys ,

jika kalian sudah membaca Belajar membuat game dengan Unity3d maka kali ini saya akan mengajarkan pada kamu semua gimana cara membuat game Flappy bird dengan Unity3d ,beberapa hari ini saya ngoprek-ngoprek Unity3d dan lumayan asik juga .

cuma spesifikasi notebook saya tidak support untuk menjalankan Unity3d jadi agak terkendala untuk meneruskan tutorial berseri ini tapi saya berusaha menyelesaikannya walau terseok-seok dan harus mencari kesempatan karena unity3dnya baru bisa di jalankan dengan menggunakan PC kantor dan saya akan mengajarkan pembuatan game sejenis flappy bird dari awal sampai memasukan admob dan menjadi aplikasi yang siap di sebar di Playstore maupun Android market lainnya







ok sebagai bahan untuk kita latihan kita  akan menggunakan asset yang saya dapatkan dari github dan bisa kamu donlot langsung disini bit.ly/flappybirdadmob setelah kamu download bisa langsung  di extract dan simpan di desktop agar mudah dicari

btw jika kamu mau mencari bahan-bahan lainnya untuk belajar bisa menuju ke Asset Storenya Unity disini  https://www.assetstore.unity3d.com/en/  ada yang free dan berbayar 



Langkah Pertama adalah membuka Unity3d yang sudah kamu instal sebelumnya kemudian create new project dengan setup defaultnya pilih 2D dan klik create :


Karena kita nanti akan mengeksekusi file ini dalam apk android maka setting di bawah scene  menjadi 500 x 800   (lihat gambar di bawah ini )





kemudian kamu harus membuat empat buah folder di bagian Asset antara lain “Prefabs”, “Scenes”, “Scripts”, and “Textures”. caranya adalah dengan mengklik create folder dan beri nama seperti yang telah saya sebutkan tadi ( lihat petunjuk gambar dibawah ini )



dan jadilah empat buah folder seperti di bawah ini :


Kemudian masukan file backgroud ke folder textures ,oh ya file backgroundnya ada di file bahan yang sudah kita download tadi dan tinggal drag saja ( lihat gambar )


Selanjutnya drag gambar backgroundnya  ke tabel kerja  ( lihat gambar )



setelah di drag ubah skala X dan Y menjadi 2,7  di tabel Inspector ( lihat pada gambar )



Bersambung  di Part II disini masbro  >>>> DISINI

No comments:

Post a Comment